Saturday, November 12, 2011

Bultang Indo di Sea Games 2011 hari ke 2

Tim Putra: 
Kabar gembira datang dari tim bulutangkis putra Indonesia dengan mudah menundukan Laos dengan skor 3-0, Sabtu (12/11/2011) di Istora Senayan, Jakarta. Kemenangan ini menambah percaya diri dan motivasi tim bulu tangkis Indonesia.

Simon Santoso Menang Mudah Atas Pebulutangkis LaosAtas kemenangan tersebut, Indonesia langsung masuk ke babak semifinal. Indonesia akan berhadapan dengan Thailand yang sudah berhasil menundukan Kamboja tiga partai langsung.
Kemenangan Indonesia dibuka Simon Santoso pada partai pertama. Ia dengan mudah memenangkan pertandingan dua set langsung 21-12 dan 21-12. 
Dengan kemenangan ini, Simon memberikan kemenangan pertama Indonesia atas Laos yang kian lengkap karena Indonesia menang telak 3-0.


Markis Kido/Hendra Setiawan Menang Mudah dari Pemain Laos
Kemudian pada partai kedua Markis Kido dan Hendra Setiawan melumat dengan cepat pasangan Laos Vongpachith Xaysomphone dan Sivilay Tomy dengan skor 21-5 dan 21-7. Tidak membutuhkan waktu lama untuk menundukkan pasangan dari laos tersebut karena Indonesia unggul seklai dari laos, Markis dan he ndra menerapkan smash-smash keras yang sulit diantisipasi pemain Laos.
Partai ke tiga, antara Tommy Sugiarto melawan Xa Yasith Xaychaleun Indonesia kembali mencuri poin setelah memenangkan pertandingan penentu tersebut dengan skor 21-7 dan 21-8. 

Di atas kertas, pemain-pemain Indonesia memeliki peringkat dunia lebih baik ketimbang pemain Thailand.
"Tekanan pasti ada, tetapi kita harus bisa mengatasinya dengan baik. Kita ditargetkan juara (mendapatkan emas), sehingga kita harus bisa mengatasi (Thailand) untuk bagaimana meraih target semua itu," kata Tommy di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (12/11/2011).
Meskipun demikian, Tommy belum mengetahui apakah dirinya akan diturunkan atau tidak saat menghadapi Thailand, pasalnya semua kondisi pemain dalam keadaan prima.
"Belum tahu siapa besok yang akan diturunkan main," ucapnya.
Dari awal, Thailand dan Malaysia akan menjadi batu sandungan bagi Indonesia untuk meraih emas di cabang bulutangkis ini. "(Dibandingkan yang lainnya)Thailand sama Malaysia kekuatannya yang paling merata," ucapnya.


Tim Putri:

Tim bulutangkis putri Indonesia melangkah ke babak semifinal setelah menaklukkan Vietnam 3-0 pada laga pertamanya di ajang SEA Games XXVI/2011 yang berlangsung di Istora, Senayan, Jakarta pagi tadi (Sabtu, 12/11/11). Kemenangan tim putri Indonesia ini pun diikuti kemenangan tim putra Indonesia. Kemenangan tim putri Indonesia ini cukup mudah karena skill pemain Indonesia di atas pemain Vietnam.
Kemenangan Indonesia dipastikan setelah pada partai ketiga di nomor tunggal, Adriyanti Firdasari menaklukkan tunggal Vietnam, Le Thu Huyen dua game langsung 21-11, 21-11. 

Dua poin kemenangan Indonesia lainnya diraih dari tunggal pertama, Lindaweni Fanetri yang menaklukkan Vu Thi Trang tanpa banyak kesulitan dalam pertarungan dua game 21-16, 21-11. Pada nomor ganda, pasangan Anneke Feinya/ Nitya Krishinda Maweswari meraih kemenangan mudah atas ganda Vietnam, Thai Thi Hong Gam/ Pung Nguyen Phuong Nhi 21-9, 21-8. 

Pada babak semifinal Indonesia akan menghadapi tim Malaysia, runner-up tahun 2009 yang sukses membekuk tim Philiphina 3-0 tanpa balas. Pada ajang SEA Games 2009 di Vientiane, Laos, Malaysia membawa pulang medali emas beregu putri setelah menaklukkan Indonesia di final dengan skor 3-1.                    

No comments:

Post a Comment