Saturday, November 26, 2011

Bacelona Kalah, Madrid Berjaya

Liga BBVA: Getafe-Barcelona: Jose Manuel Jimenez; Lionel Messi
Pep Guardiola, manajer Barcelona, tetap membela dan memuji penampilan skuadnya meski menelan kekalahan 0-1 dari Getafe pada Sabtu (26/11) malam waktu setempat. Dia menilai kekalahan timnya lebih karena kekurang-beruntungan.
"Tak ada cukup bukti untuk menyalahkan tim. Mereka cukup minum, makan dengan baik, dan beristirahat cukup," tandas Guardiola kepada Marca.

Namun, Guardiola berjanji timnya akan segera bangkit kembali. Dia tak mau berpikir dulu tentang persaingan gelar La Liga Spanyol dengan Real Madrid.

"Masih banyak pertandingan di liga. Hari ini kami harus mengucapkan selamat pada lawan kami. Meskipun, saya tak merasa mereka bermain lebih baik," katanya. "Secara keseluruhan kami bermain sangat bagus. Kami tahu kekalahan dapat merugikan kami. Kami akan bangkit lagi dan terus maju."

Barcelona tertinggal enam poin dari pimpinan klasemen Real Madrid yang sukses melumat Atletico Madrid 4-1. Kemenangan tersebut memperpanjang rekor 13 kemenangan beruntun Real Madrid.

Tentang 13 kemenangan beruntun ini, manajer Jose Mourinho mengaku sangat senang. Tapi, pelatih Real Madrid asal Portugal itu menyadari timnya suatu saat nanti akan ditahan imbang atau bahkan menelan kekalahan. "Hasil imbang atau kalah pasti akan datang. Tetapi, hal yang penting adalah di 13 pertandingan ini kami bermain bagus," katanya.
Klasemen La Liga
Real Madrid        13 11 1 1 46 10 34
Barcelona           13 8 4 1 38 7 28
Valencia              13 8 3 2 21 13 27
Levante               12 7 2 3 19 12 23
Malaga                12 6 2 4 15 15 20
Sevilla                 12 4 6 2 12 10 18
Athletic Bilbao     12 4 5 3 19 15 17
Espanyol             12 5 2 5 9 13 17
Rayo Vallecano   13 4 4 5 15 15 16
Atletico Madrid    13 4 4 5 18 20 16
Osasuna              12 3 6 3 14 24 15
Villarreal              12 3 5 4 10 17 14
Getafe                 13 3 4 6 14 19 13
Real Betis            12 4 1 7 10 16 13
Sporting Gijon     12 3 3 6 12 17 12
Real Mallorca      11 2 4 5 8 16 10
Real Zaragoza     12 2 4 6 12 26 10
sumber: www.republika.co.id

Chelsea Mulai Bangkit!

EPL: Juan Mata - Daniel Sturridge - Ramires - Didier Drogba , Chelsea v Wolverhampton Kemenangan 3-0 Chelsea atas Wolverhampton di Stamford Bridge, Sabtu (26/11), membuat pelatih Andre Villas-Boas kembali optimistis timnya masih bisa menjadi juara Liga Primer Inggris musim ini.
The Blues anjlok ke peringkat kelima klasemen sementara setelah menelan tiga kekalahan dari Queen Park Rangers, Arsenal dan Liverpool dalam empat laga sebelumnya di Premier League.
Chelsea juga menelan kekalahan 1-2 dari Bayer Leverkusen di fase grup Liga Champions Rabu lalu yang membuat peluang mereka lolos ke 16 Besar menjadi terancam.
Kenyataan itu juga membuat masa depan Villas-Boas semakin di pertanyakan dan pelatih berusia 34 tahun ini tak menampik ancaman tersebut.
Tapi, kemenangan atas Wolverhampton berkat gol-gol John Terry, Daniel Sturridge dan Juan Mata membuat Villas-Boas bisa sedikit bernapas lega.
Terlepas dari sukses itu, Chelsea masih tertahan di peringkat kelima dengan 25 poin dari 13 pertandingan, terpaut sembilan poin dengan pimpinan klasemen, Manchester City, yang baru memainkan 12 pertandingan.
Meski begitu, Villas-Boas masih percaya timnya bisa mengejar skuad Roberto Mancini itu jika mereka tetap bertahan di jalur kemenangan.
“Saya pikir kami masih bisa memenangi gelar juara. Kami memiliki banyak pemain yang sama dengan yang pernah merebut gelar juara sebelumnya,” kata Villas-Boas.
"Kami punya bakat dan keyakinan menjadi hal terakhir yang akan kami bawa mati.
"Besok (Minggu malam), City akan memainkan laga yang sulit di kandang Liverpool.
"Sulit bagi kami untuk melihat pimpinan klasemen yang sangat jauh di depan.
"Di masa lalu kami pernah melihat contoh-contoh di mana kami mampu memperpendek jarak, tapi agar contoh tersebut menjadi inspirasi kami harus bisa meraih kemenangan beruntun seperti yang kami buat musim lalu.”
Villas-Boas merupakan pelatih Chelsea dengan start terburuk di Premier League sepanjang era Roman Abramovich, dan pelatih asal Portugal ini mengakui posisi belum aman meski timnya menang atas Wolves.
“Kemenangan ini tak melepaskan tekanan terhadap saya. Kami terus berkembang sebagai sebuah tim,” kata Villas-Boas.

Friday, November 25, 2011

Chelsea Mengalami Kekalahan Beruntun

Rodgers: AVB Butuh Waktu

Kekalahan 2-1 atas Liverpool membuat Chelsea berada dalam sorotan. Soalnya kans untuk menjadi juara menjadi terancam.
Bagi Florent Malouda, hasil tersebut memang di luar harapan. Tapi ia tak ingin mencari penyebab atau alasan mengapa timnya tampil tak sesuai ekspektasi.
"Kami, pemain, harus bertanggung jawab. Solusinya tidak menylahkan pelatih," kata Malouda, Rabu (23/11).

"Kami bermain di lapangan dan tampil, entah itu baik atau buruk. Kami punya segalanya di klub untuk menunjukkan diri dan kami sudah menunjukkannya di masa silam."
"Saya harus meningkatkan level permainan saya, karena yang sekarang ini tidak cukup. Anda juga tak bisa menyalahkan cuaca, lapangan atau wasit untuk penampilan yang buruk, karena hal itu bukan cara menjadi pemain top."
"Saya tak akan mencari-cari alasan, alasan hanya untuk para pecundang dan saya hanya ingin menang," tandasnya.

Andre Villas-Boas tidak putus harapan pada Chelsea untuk bisa lolos ke babak 16 besar Liga Champions, setelah kalah 2-1 dari Bayer Leverkusen dinihari tadi di BayArena.
Kekalahan itu membuat Chelsea turun ke posisi tiga Grup E dengan delapan angka. Klub London itu disalip Leverkusen juga Valencia, yang menang telak 7-0 atas KRC Genk.

Kami yakin dengan apa yang kami lakukan, kami percaya dengan bakat dari pemain ini, kami percaya mereka dan dengan bakat tersebut akan mengantar kami lolos ke babak selanjutnya, itu pasti," yakin Villas-Boas.

Manajer The Blues, kepada Sky Sports, juga menilai timnya tak pantas kalah di pertandingan tersebut.
"Kami mengira kemenangan 1-0 sudah di tangan kami karena kami sudah tampil kompak dan solid dengan banyak peluang, tapi kami gagal memaksimalkannya dan harus menebusnya dengan mahal di menit-menit akhir," papar Villas-Boas.

Chelsea butuh kemenangan di laga terakhir melawan Valencia untuk bisa memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Akhir Pekan ini Chelsea akan menjamu Wolverhampton di Stamford Bridge, diharapkan ini menjadi momen kebangkitan skuad The Blues. Karean poin penuh menjaga kans juara Chelsea, kalah berarti akan semakin sulit pertarungannya.

Sumber: goal.com

Video Sea Games 2011

Video Sea Games 2011